Berkat BCA Bisa Merasakan Naik Mercy

Pengalaman dengan Perbankan

Hal yang paling menyulitkan ketika kamu pertamakali membuka tabungan adalah memilih tabungan mana yang akan kamu gunakan. Setidaknya itu yang terjadi pada saya ketika saya kuliah. Untuk keperluan kuliah saya sudah memiliki tabungan yang memang harus diwajibkan punya dari kampus. Tapi saya jarang melakukan perbankan karena toh waktu itu saya bukan mahasiswa rantau. Tidak ada transfer dana apapun di tabungan saya. Kalaupun ada, yah hanya untuk bayar kuliah saja. Saya sempat berpikir memiliki tabungan di bank ko tampaknya kurang efektif karena uang kita habis hanya untuk potongan semata.

Cara pandang ini berubah pada tahun 2013. Saat itu, saya membutuhkan sebuah tabungan untuk keperluan menerima  transfer. Kebetulan itu juga adalah tahun ketika saya memulai  karir sebagai penulis konten paruh waktu. Tempat saya bekerja meminta saya untuk memiliki rekening.

Saya waktu itu memiliki rekening dari salah satu bank. Tapi, untuk berbagai kemudahan dan pengaturan uang, saya mulai beralih ke BCA sekitar satu tahun kemudian, tepatnya tahun 2014. Kebtuhan transaksi yang rutin, aktivitas jual beli online mmbuat saya lebih nyaman membuka tabungan BCA.

 

Memilih Tahapan Xpresi BCA

Ngomong-ngomong soal tabungan BCA, saya menggunakan produk Tahapan Xpresi. Waktu pertamakali membuka tabungan, sebenarnya saya ditawari Tahapan BCA Silver. Waktu itu  untuk membuka rekening Tahapan BCA Silver diperlukan dana Rp 500.000. Saya masih ingat, wajah manis dari pegawai BCA yang menawarkan produk tabungan ini. Tapi, saya tidak tertarik. Saya lebih menyukai tabungan Tahapan Xpresi karena memiliki berbagai kelebihan. Salah satu kelebihannya adalah potongan yang lebih murah perbulannya serta dana untuk membuka tabungannya tidak terlalu besar.

Kartu BCA Xpresui Saya 1
Kartu BCA Xpresui Saya 1

Oh yah, kata pegawai cantik BCA tersebut memilih Tahapan Xpresi BCA tidak bisa dialihkan ke Tahapan BCA Silver ataupun Gold. Berbeda jika memilih tabungan Tahapan Silver. Jika memilih Tahapan Silver BCA dan ingin melakukan kegiatan perbankan yang lebih, solusinya adalah meingkatkan ke Tahapan BCA Gold. Untuk saat ini, saya memang tidak akan terlalu sibuk untuk urusan transaksi, jadi saya pilih Tahapan Xpresi.

Kartu BCA Xpresi Saya tampak belakang
Kartu BCA Xpresi Saya tampak belakang

Waktu membuka tabungan Tahapan Xpresi ini, dokumen yang saya bawa waktu itu hanyalah fotokopi kartu keluarga dan fotokopi KTP. Jika nanti saya membuka tabungan lagi, misalnya Tahapan BCA Silver, maka pihak BCA membutuhkan NPWP.  Untung sekarang saya punya kartu ini.

Memiliki Tabungan BCA Tahapan Xpresi cukup membantu saya dalam berbagai aktivitas transfer. Saya juga lebih menemukan ATM karena mesin ATM BCA cukup tersebar, bahkan ada di mini market.  Keuntungan inilah yang membuat saya betah dengan tabungan Tahapan BCA Xpresi.

 

Augmented Reality Competion, Pendekatan Baru dari GTB  2015

Hal yang menarik bagi saya sebenarnya bukan soal pengumpulan poin, tetapi pendekatan lain dari Gebyar Tahapan BCA 2015. Pendekatan tersebut adalah dengan adanya Augmented reality Competion atau AR Competion. Ini adalah sebuah komptesi dengan permainan yang menggunakan teknologi Augmented Reality.

Untuk diketahui, Augmented Reality adalah sebuah realitas tertambah. Artinya, teknologi ini adalah teknologi yang mampu memproyeksikan benda atau lingkungan nyata ke dalam lingkungan maya. Bisa juga, AR ini disebut sebagai teknologi yang menggabungkan  dunia dua dimensi dengan dunia tiga dimensi yang nyata dalam satu kesatuan.  Teknologi ini sangat bagus karena memungkinkan benda-benda di dunia maya hadir dalam wujud yang tampak nyata.

Nah, BCA menghadirkan teknologi ini sebagai salah satu inovasi untuk meramaikan Gebyar Tahapan BCA 2015. Konsep Augmented Reality apa yang diusung oleh BCA ini? Teknologi yang dimaksud adalah pengalaman wahana augmented reality mengendari sebuah mobil impian yang jadi grandprize, Mercedes Bens.

Tuh, saya bisa naik mobil yang jadi hadiah utama
Tuh, saya kaget bisa naik mobil yang jadi hadiah utama

Tadinya saya tidak tahu menahu soal adanya Augmented Reality ini. Awalnya, saya sedang melakukan transaksi perbankan di BCA  Asia Afrika, Bandung. Saya waktu itu melakuakan transaksi lewat ATM kemudian melakukan transaksi transfer via teller. Nah, sehabis melakukan kedua transaksi tersebut, saya menjumpai sebuah wahana. Wahana tersebut menampilkan kursi duduk mobil lengkap dengan stirnya. Saya bingung itu apa. Ketika saya mendekat dan bertanya, akhirnya saya tahu bahwa inilah wahana augmented reality. Sebuah wahana yang memungkinkan orang untuk bisa terlihat seperti mengendari sebuah mobil mewah.

Dan ternyata saya hanya duduk Saja.  Ingat : Ini Bukan Mainan Anak-anak, Ini Teknologi Augmented Reality
Dan ternyata saya hanya duduk Saja.
Ingat : Ini Bukan Mainan Anak-anak, Ini Teknologi Augmented Reality

Karena penasaran, saya pun mencobanya. Awalnya terasa aneh, karena saya menaiki sebuah wahana yang tampak seperti sebuah mainan anak-anak. Tetapi ketika melihat layar monitor, disitu terlihat bahwa saya sedang benar-benar mengendari sebuah  mobil mewah. Saya pun harus melakukan poto segaya dan seekspresif mungkin. Mengapa harus sekspresif mungkin karena katanya foto dengan gaya terbaik akan mendapatkan hadiah seru lo.

Saya sendiri sebenarnya mengambil gaya kalem. Ah saya tidak yakin menang. Gaya saya terlalu biasa, Lagipula saya hanya datang secara kebetulan. Kalau  tahu, mungkin saya akan datang memakai jas, biar terlihat perlente atau eksekutif sukses yang membawa mobil mewah. Tidak menang juga sebenarnya tidak apa-apa, toh keseruan menggunakan wahana ini juga menjadi pengalaman baru bagi saya pribadi.

Tuh, saya bisa naik mobil yang jadi hadiah utama
Tuh, saya bisa naik mobil yang jadi hadiah utama

Nah, buat kamu-kamu penggiat social media dan pecinta teknologi, kamu perlu coba kegiatan seru  ranah digital ini.  Kegiatan seru lewat wahana augmented reality (AR)  ini sebagai bagian dari Gebyar Tahapan BCA 2015. Wahannya sendiri hadir di KCU-KCU BCA di 8 kota besar, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Kediri, Makassar, dan Samarinda.

 Di wahana AR canggih tersebut, kamu-kamu dapat merasakan sensasi naik Mercedes-Benz S-Class dan meng-upload fotonya ke akun social media. Sebelum upload, jangan lupa tambahkan hashtag #RayakanMomen dan hashtag #Rayakan[nama kota]. Isi nama kota sesuai domisili KCU tempat wahana AR berada dan mention juga @GoodLifeBCA, lalu upload ke akun Twitter dan Facebook milikmu. Setiap foto yang seru gayanya akan mendapat hadiah dari BCA. Ada smartphone Xiaomi dan Samsung S6 canggih teranyar. Hadiah ini akan dibagikan setiap minggu mulai 15 Juni 2015 sampai 3 Juli 2015 di masing-masing KCU (Xiaomi Redmi2), sementara untuk Grand Prize Samsung akan dibagikan sekali pada akhir periode). Info lebih detail tentang wahana AR canggih ini bisa dilihat di bit.ly/Rayakan..

 

Akhir Kata

Well, dengan berbagai keuntungan tersebut, rasanya saya tidak menyesal memakai tabungan Tahapan Xpresi BCA. Apalagi, adanya Gebyar Tahapan BCA serta kehadiran augmented reality menjadi daya tarik tersendiri buat saya. Tidak banyak bank melakukan cara yang dilakukan oleh BCA. Kalau undian, mungkin semua bank melakukan hal sama tetapi pendekatan menggunakan teknologi canggih inilah yang membuat BCA menjadi beda.