Demam tifoid atau yang sering kita dengar dengan tipes, merupakan salah satu penyakit serius yang sering sekali terjadi pada orang dewasa maupun anak-anak. Tipes ini disebabkan oleh bakteri salmonella typhi yang umumnya menyebar lewat makanan, air atau feses dari orang yang sudah terinfeksi oleh bakteri tadi.
Sehingga penyakit yang satu ini menjadi berkaitan dengan masalah sanitasi lingkungan hingga kebersihan pada seseorang. Karena tipes sendiri dalam penularannya relative cepat, yang ditularkan dari makanan atau minuman yang sebelumnya sudah terkontaminasi oleh bakteri ini, dari air kotor atau tangan yang tidak dicuci bersih.
Dan infeksi dari penyakit ini tidak hanya menyerang terjadi atau menyerang pada orang dewasa saja, sehingga anak-anak-pun sangat rentan terserang dengan demam tifoid ini, dikarenakan sistem imunitas tubuh anak belum terbentuk dengan sempurna.
Oleh karena itu anak-anak akan mudah sekali terinfeksi bakteri ini, baik melalui mainannya yang dimasukan ke dalam mulut tanpa mencuci tangan setelah bermain.
Gejala Umum Penyakit Tipes Pada Anak
Memang gejala yang ditimbulkan dari penyakit tipes pada orang dewasa atau anak-anak sebenarnya relatif sama saja. Yang menjadi pembeda adalah seberapa parahnya infeksi dari gejala yang ditimbulkan oleh bakteri S. Typhi (Salmonella typhi) sehingga tergantung dengan daya tahan tubuh sang anak.
Berikut Ini beberapa gejala tipes pada anak yang umum sering terlihat.
- Demam
Demam merupakan sebuah reaksi pertama yang akan dimunculkan tubuh ketika ada sesuatu atau benda asing yang masuk ke dalam tubuh anak. Reaksi alami ini terjadi pada saat bakteri yang bernama S. Typhi masuk dan berkmbang biak di dalam usus, maka dari itu tubuh akan mengirim sinyal melalui demam pada anak, dan jika ini terjadi suhu tubuh kemungkinan akan mencapai 39 hingga 40 derajat celcius.
- Nyeri Otot
Dari infeksi penyakit tifoid ini, akan menimbulkan rasa nyeri pada otot. Sehingga badan yang terasa pegal dan nyeri pada anak membuat anak tidak nyaman sehingga sang anak terkadang rewel kesakitan.
- Mual dan Muntah
Dan gejala berikutnya ini menjadi gejala yang paling sering terjadi pada anak yang mengalami tipes. yaitu terasa mual dan muntah, hal ini disebabkan bakteri S.typhi yang menyerang sistem pencernaan yakni menyerang usus dua belas jari, sehingga akan menimbulkan rasa mual yang hebat dan terkadang disertai muntah.
- Lidah Memutih
Jika kalian para orang tua telah menemui tiga gejala diatas tadi pada anak kalian, maka kalian bisa mencoba memeriksa lidah anak kalian. Anak yang mengidap penyakit tipes biasanya ditandai dengan lapisan atas pada lidah yang memutih.
Lapisan tersebut tidak akan hilang meskipun sudah sikat gigi. Walaupun demikian, dengan seiring sembuhnya tipes warna dari lidah akan normal kembali jadi tidak perlu cemas.
- Nafsu Makan Berkurang
Memang ini pasti akan lumrah terjadi pasalnya dengan perut yang terasa mual dan disertai dengan nyeri tubuh dan demam tentunya keadaan ini membuat sang anak sangat tidak nyaman.
Sehingga dengan gejala ini pasti akan menurunkan nafsu makan pada anak yang mengalami penyakit tipes, untuk solusinya jika ini terjadi pada anak kalian maka kalian hanya perlu, memastikan anak kalian tetap mendapatkan cairan yang cukup agar tidak mengalami dehidrasi.